Pelantikan Panitera Muda Gugatan Pengadilan Agama Taliwang: Nur Aini, S.H.
Taliwang, Selasa 11 November 2025 – Ketua Pengadilan Agama Taliwang, YM. Ahmad Zuhri, S.H.I., M.Sy, secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Nur Aini, S.H. sebagai Panitera Muda Gugatan PA Taliwang. Prosesi pelantikan berlangsung khidmat di Ruang Sidang Pengadilan Agama Taliwang pada pukul 10.00 WITA. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung RI.
Pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 2325/DJA/SK.KP4.1.3/X/2025 tentang Pengangkatan/Pemindahan/Penugasan Jabatan Kepaniteraan/Kejurusitaan di Lingkungan Peradilan Agama, yang ditetapkan di Jakarta pada tanggal 28 Oktober 2025. Acara kemudian dilanjutkan dengan prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan oleh Ketua Pengadilan Agama Taliwang.
Usai pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sumpah jabatan dan pakta integritas, serta diakhiri dengan sesi ucapan selamat dari para pejabat dan pegawai Pengadilan Agama Taliwang. Dalam sambutannya, YM. Ahmad Zuhri, S.H.I., M.Sy menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan berpesan agar amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab, profesionalisme, dan integritas tinggi.
“Jabatan ini adalah bentuk kepercayaan sekaligus tanggung jawab besar. Saya berharap Saudari Nur Aini dapat berkontribusi aktif dalam meningkatkan kualitas pelayanan peradilan di PA Taliwang,” ujar beliau dalam sambutannya.
Dengan dilantiknya Nur Aini, S.H. sebagai Panitera Muda Hukum, diharapkan struktur Kepaniteraan di PA Taliwang semakin solid dan mampu mendukung peningkatan kinerja lembaga dalam mewujudkan peradilan yang agung.OUL