Selasa 9 Maret 2021, Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi 2019 Pengadilan Agama Taliwang mengikuti Bimbingan Teknis Kepegawaian "Mengenal Mahkamah Agung Lebih Dekat".

Berdasarkan surat Kepala Biro Kepegawaian Mahkamah Agung Nomor 21/Bua.2/07/3/2021 tanggal 3 Maret 2021, kegiatan ini dilakukan secara daring. Adapun peserta dari Pengadilan Agama Taliwang yang mengikuti bimbingan ini adalah Dyah Ayu Ratnasari Kusumaningrum, S.E formasi Verifikator Keuangan dan Ghufron Edi Wibowo, A.Md formasi Pengadiministrasi Register Perkara.

Pada kesempatan ini moderator dari Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung memberikan materi yang sangat lengkap mulai dari pengenalan tentang instansi, tugas pokok Mahkamah Agung dan aturan-aturan yang harus dipatuhi oleh para pegawai.