Pemeriksaan Setempat Lanjutan
Perkara No. 271/Pdt.G/2024/PA.Tlg
![]() |
![]() |
Pengadilan Agama Taliwang Kelas II menggelar sidang pemeriksaan setempat (descente) lanjutan di wilayah hukumnya dalam rangka penyelesaian perkara Harta Bersama Nomor 271/Pdt.G/2024/PA.Tl atas objek berupa sebidang tanah beserta bangunan yang terdiri dari rumah, kos-kosan dan rumah sarang burung walet.
Sidang pemeriksaan setempat ini dipimpin oleh YM. Misbah Nggulam Mustaqim, S.Sy selaku Hakim, dibantu oleh Sirajuddin, S.Ag. sebagai Panitera Pengganti serta dihadiri oleh Kuasa Penggugat dan Kuasa Tergugat.
Tujuan dilaksanakannya pemeriksaan setempat ini adalah Hakim dapat mengetahui dengan jelas dan pasti perihal letak, luas serta batas dari objek sengketa.